WELCOME!!

Buat semua yang mau suksess... INI SAATNYAA!! :)

Kamis, 13 Januari 2011

Siapa Bilang Berhasil Harus Tua Dulu ??? :)

sumber : Mario Teguh
            Banyak anak muda stress sekali karena merasa perjalan menuju keberhasilannya sangat panjang. Orang yang sudah umur 70-tahunan tapi masih bekerja bagi kebaikan sesama tidak disebut tua.
Maka Pertama, berhasil itu tidak harus diukur dari usia, tapi bagi besarnya kemanfaatan orang lain. Kedua usianya benar2 muda; tidak harus setua orang lain untuk jadi seberhasil orang tua. Maka kelompok kedua ini, pada masa mudanya tidak harus bekerja untuk mencari uang, tapi ia bekerja untuk membahagiakan diri dan sesama.
Yang menjadikan orang muda didekati semua orang adalah karena kemandiriannya, keluasan ilmunya, kedamaiannya seperti orang yang sudah benar2 matang.
Maka ambilah guru sebanyak mungkin, karena mental kita akan total seperti setua lingkungan kita. 
Untuk itu dimana kita berada libatkan pikiran kita,  hal ini akan mempengaruhi naik atau turunnya semangat kita.
Jika anda jarang bepergian, tapi jarang membaca itu berbahaya. Karena bepergian itu bisa diganti dengan membaca karena mental anda yang jalan2.
Jangan berlama-lama berusaha membuktikan cara2 yang anda pikir akan baik, padahal sudah digunakan oleh orang lain yang menua dan lemah.
Perhatikanlah kedua kelompok ini:  1. Orang2 yang sudah duluan tua, yang hidupnya lemah. 2. Anak2 muda gagah yang hidupnya baik. Maka yang harus kita lakukan adalah:
1. Hindari meniru kelompok pertama, dan tirulah kelompok kedua. Kalau mau sama, samalah dengan yang hebat; kalau mau beda, bedalah dengan yang lemah. Jadikan diri anda diterima.  Jika anda ingin masuk kedalam lingkungan yang orang2nya santun dan profesianal, maka santunkan dan profesionalkan diri anda.

2. Buat orang lain menyukai dirinya sendiri; jadilah orang yang membuat orang menyukai dirinya sendiri. Dampaknya anda akan disukai.

3. Jadilah pencemerlang orang lain. Jika anda sudah mencapai kelas ke-3, maka anda akan mudah mendapatkan yang anda impikan, yaitu anda akan dipercaya.

        Orang yang sering berpindah pekerjaan, dia tidak pernah naik kelas ke level yang disukai, dia hanya sibukditerima saja.
Kalau begitu, jadilah pribadi yang mengerti untuk diterima; setelah masuk, buat orang lain menyukai diri mereka sendiri; setelah itu, jadilah orang yang amanah; lakukan yang kecil yang dipercayakan, untuk menjadikan andadipercayakan yang besar.
Orang yang sudah berusaha tapi belum berhasil, nasihatnya adalah teruskan. Karena keberhasilan itu jarang sekali terjadi pada langkah2 pertama.
Maka jangan cari keberhasilan besar, itu yang membuat kita stress; rayakanlah keberhasilan2 kecil.  Jadi jangan targetkan besar, target besar hanya akan berdampak kepada rasa malas.
Maka jika ingin mencapai keberhasilan besar, di break down terlebih dahulu dari hal yang kecil2.
Maka bagi generasi muda, target anda adalah tampil berkualitas, supaya orang2 besar tertarik menggunakan anda.
Maka jadilah anak muda yang anggun, pandai, menampakan dirinya pandai, mudah dipercaya dan disukai. Anak muda seperti ini akan diperebutkan oleh orang2 besar, untuk melakukan hal2 besar.
Jangan tersinggung kalau dimanfaatkan; bahkan Tuhan mensyaratkan, bahwa sebaik-baiknya manusia adalah yang bermanfaat bagi sesama. 
Orang2 yang memikirkan dirinya sendiri kekurangan, sedang dibuat Tuhan tahu, bahwa dia tidak mungkin berhasil jika dia hanya memikirkan dan mengurus dirinya sendiri.
Orang yang mau berhasil tidak usah mengurus dirinya, tetapi dia mengurus orang lain.
Orang yang mudah bersedih adalah orang yang sibuk dengan dirinya sendiri, dibanding orang yang sibuk mengurus orang lain.
Untuk itu, fokus dari kehidupan kita seyogyanya bukan kekurangan atau bukan mencari kelebihan; orang yang mau memperbaiki kehidupannya, dia harus menjadi penyebab kebaikan.
Mulailah dengan menjadi penyebab kebahagiaan orang, setelah itu baru menjadi penyebab tercerahkannya kehidupan orang.
Jangan jadikan diri anda penyebab penyedih dikeluarga; jadikan diri anda menjadi penyebab syukurnya pasangan anda menikah dengan orang sebaik anda, dan syukurnya anak2 anda mempunyai orang tua sebaik anda.
Orang yang segera mengambil kulaitas2 baik orang lain, iklhlas meniru hal yang sudah dicapai orang lain, lalu menyegerakan dirinya sebagai penyebab kegembiraan orang lain;  mudah2an Tuhan menyegerakan keberhasilan di usia mudanya.
^SEMANGATTT .... ^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar